Tugas 8: Spesifikasi Aplikasi MokaPOS
Pembahasan
MokaPOS merupakan sistem Point of Sale berbasis cloud yang dapat diakses melalui website dan aplikasi yang terinstal pada sebuah device. MokaPOS dibangun dengan tujuan untuk memudahkan transaksi dengan pelanggan serta pengelolaan dan pengawasan terhadap transaksi dan resource secara real-time dimanapun dan kapanpun.
Dalam penggalian kebutuhan suatu sistem diperlukan alur sebagai berikut.
Adapun hasil penggalian kebutuhan untuk aplikasi MokaPOS adalah sebagai berikut.
1. Apabila penjual ingin mendaftar ke sistem, sistem harus menampilkan form registasi dan menyimpan data registasi penjual.
2. Apabila penjual ingin masuk ke sistem, sistem harus login ke akun penjual yang terdaftar.
3. Apabila penjual baru ingin memilih jenis usaha, sistem dapat menyediakan menu untuk memilih jenis usaha yang dimiliki oleh penjual. 4. Apabila pengguna ingin melihat item favorite yang dijualnya, sistem dapat menampilkan item favorite berdasarkan jenis usaha yang dimiliki. 5. Apabila pengguna ingin melihat seluruh item yang dijualnya, sistem dapat menampilkan list semua item melalui menu library.6. Apabila pengguna ingin mengelola diskon yang berlaku, sistem dapat melakukan manajemen diskon.
7. Apabila terdapat produk yang belum terdaftar, sistem menyediakan menu custom amount untuk menghitung harga.8. Apabila kasir memulai shiftnya, sistem dapat melakukan manajemen shift dan meminta kasir untuk menginputkan uang tunai awal.
9. Apabila kasir ingin menambahkan produk ke bill, sistem dapat menyediakan form untuk menginputkan data sesuai kondisi yaitu quantity, discount, dan sales type. 10. Apabila kasir ingin memberikan bill kepada seorang customer, sistem dapat melakukan manajemen customer untuk menambahkan atau mengelola customer. 11. Apabila customer ingin melakukan pembayaran tunai, sistem sistem dapat memproses pembayaran tunai sesuai dengan bill. 12. Apabila customer ingin melakukan pembayaran menggunakan e-wallet, sistem dapat memproses pembayaran dengan menggunakan e-wallet. 13. Apabila customer ingin melakukan pembayaran menggunakan EDC, sistem dapat memproses pembayaran dengan menggunakan EDC. 14. Apabila customer merupakan minta ojek online, sistem dapat memproses pembayaran dengan menyediakan metode pembayaran other.15. Apabila customer menginginkan pengiriman receipt, sistem dapat mengirimkan receipt kepada customer melalui email dan/atau nomor hp.
16. Apabila customer menginginkan pencetakan receipt, sistem dapat mencetak receipt melalui perangkat printer yang terhubung.
17. Apabila customer ingin melakukan pembayaran di akhir, sistem dapat menyimpan bill dan mengembalikan bill apabila akan dibayar.
18. Apabila customer ingin melakukan pembatalan pemesanan, sistem menghapus pemesanan dengan meminta kasir untuk mengiputkan authorization code.19. Apabila kasir ingin melihat riwayat pembayaran customer, sistem dapat menampilkan riwayat pembayaran customer secara detail sesuai dengan shift kasir. 20. Apabila customer ingin membayar secara terpisah, sistem dapat melakukan split bill sesuai permintaan customer. 21. Apabila kasir ingin melihat laporan aktivitasnya selama shiftnya, sistem dapat menampilkan laporan aktivitas selama shift kasir tersebut berlangsung (sebelum kasir mengakhiri shift-nya).
22. Apabila kasir ingin mengelola shift, sistem dapat melakukan manajemen shift dengan menyediakan menu shift option, current shift, dan shift history.
23. Apabila kasir ingin mengakhiri shiftnya, sistem dapat mengakhiri shift kasir tersebut dengan meminta kasir untuk menginputkan jumlah uang tunai akhir yang diterima.
24. Apabila shift telah berakhir, sistem dapat mencetak summary shift report.
25. Apabila kasir ingin keluar dari sistem, sistem menyediakan fitur log out.
Comments
Post a Comment